Pernafasan Renang Total Immersion

Dalam renang Total Immersion, melakukan olahraga renang secara benar memang diperlukan latihan yang terus-menerus, terutama dalam mengatur pernafasan. Banyak orang mengeluh tidak dapat mengatur pernafasan sehingga tidak bisa melakukan gerakan renang secara benar.. Berikut beberapa teknik pengambilan nafas yang baik dan benar saat berenang diantaranya:
  • Lakukan praktek saat bernafas dengam memutar kepala Anda kearah samping, tetap menjaga pengaturan nafas bawah di dalam air. Selama melakukan gaya renang, perenang supaya konsentrasi pada gerakan saat memutar tubuh, hal ini membantu saat mengatur pernafasan.
  • Saat bernafas, perenang agar menghindari mengangkat kepalanya, tujuannya yaitu agar tetap seimbang dan tubuh bagian bawah tidak turun tenggelam. Putar sekitar sudut 45 derajat didalam air. Putarlah kepala guna menemukan posisi ruang nafas yang baik dan benar.
  • Latih bernafas pada satu sisi pertama. Lalu awali dengan mengambil nafas pada setiap gerakan pada sisi dimana perenang bisa menemukan kenyamanan. Selanjutnya latih pernafasan bilateral apabila latihan pernafasan satu sisi telah dikuasai, latihan pernafasan bilateral berpeluang bagi perenang melakukan gerakan di garis lurus dengan baik dan benar.
  • Perenang diharapkan bisa menguasai teknik pernafasan bilateral. Stroke tiga kali lagi dan bernafas ke satu sisi, lalu stroke tiga kali lagi dan bernafas ke sisi lain. Mungkin saja perenang akan kemasukan air mulutnya beberapa kali saat mencoba berlatih menguasai gerakan ini. Adanya air masuk disana sebab terdapat perbedaan tekanan antara air dan juga udara. Mengambil nafas lewat mulut dan menghembuskan nafas melalui hidung atau mulut akan membantu untuk mengurangi air masuk ke dalam hidung dan mulut.  Kesulitannya adalah jika belum terbiasa jelas akan kemasukan air karena saat mulut membuka sebagian ruang mulut sudah terisi air yang notabene tidak semua bagian mulut di atas permukaan.Triknya adalah ambil dengan sebagian sisi mulut seperti orang menghisap udara ke arah pipi, sehingga udara hanya melewati daerah mulut yang kering. Tapi tetap saja cara ini butuh berlatih berkali kali,. Teknik itu benar benar mengurangi drag (hambatan) karena poros rotasi badan tetap terjaga dan otomatis laju badan semakin cepat sehingga tidak tenggelam oleh karena kaki.
Pernafasan Total Immersion


Melakukan Olahraga renang secara teratur dan benar akan memberikan manfaat yang besar terutama untuk kesehatan,buat saya renang tidak hanya persiapan kemampuan keselamatan diri, namun juga salah satu terapi jiwa. Di sisi lain renang adalah olahraga yang melibatkan seluruh otot gerak tubuh, artinya renang adalah olahraga paling mengeluarkan tenaga (its train endurance and power) dalam waktu yang sama dengan olahraga lain, namun terasa ringan karena tubuh berada di air, selamat berenang cussss cussss cussssss......



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tempat Renang murah di Bali

Belajar Renang Total Immersion

Renang freestyle 2 Beat Kick